Kamis, 03 April 2008

Yaksa Prashna

Yaksha Prashna - Dialog antara Dewa Kematian Yamadan Penyandang Ajaran. Terjemahan bebas.

Yama (Y): Apakah yang lebih berat dari bumi, lebih tinggi dari langit, lebih cepat dari angin dan lebih banyak jumlahnya dari batang ilalang?
Dharma (D): Ibu lebih berat dari bumi, bapa lebih tinggi dari langit, pikiran lebih cepat dari angin, dan khawatir lebih banyak dari ilalang.

Y: Siapakah teman peziarah? Siapakah teman orang sakit dan orang meninggal?
D: Teman peziarah adalah teman seperjalanannya dalam hidup ini. Tabib dan dokter adalah teman orang sakit, amal-kebajikan adalah teman orang meninggal.

Y: Apakah yang harus dilepaskan supaya seseorang disayangi? Membuat dia bahagia dan mukti?
D: Keangkuhan, jika dibuang, membuat seseorang dicintai; lepaskan nafsu-memiliki makaseseorang menjadi mukti, lepaskan sikap loba dan iri dan dia akan bahagia.

Y: Musuh seperti apa yang paling sukar ditaklukkan? Penyakit apa yang paling sukar disembuhkan? Orang seperti apa yang disebut mulia dan tidak-mulia?
D: Angkara murka dan amarah adalah musuh yang paling sukar ditaklukkan. Penyakit yang paling sulitdisembuhkan adalah iri-dengki, Orang mulia adalah mereka selalu mengupayakan kebaikan dan kebahagian semua ciptaan, dan sebaliknya orang yang tidakpernah memaafkan dan mengampuni.

Y: Siapa yang sebenar-benarnya bahagia? Apakah mujijat/keajaiban yang paling menakjubkan? D: Mereka yang tidak memiliki beban akan benar benar bahagia. Hari demi hari orang mati, tapi yang hidup menginginkan hidup abadi. O Gusti, tidak ada keajaibanlain yang lebih menakjubkan.
**************************

Tidak ada komentar: